Walau Ku Pedih Namun Ku Ucap Kata ...

Kalian bisa baca catatan dari Bunda Lintang di sini ...




Ada saat bertemu dan ada saat berpisah. Saat bertemu, selalu ada harapan bahwa pertemuan itu tak akan pernah ada akhirnya. Tapi pada kenyataannya, manusia hanya bisa berencana, tapi Tuhan yang menentukan kemana arah takdir kita.


Dear Superstars, dengan berat hati, kami dari GoodSign Media memberitahukan bahwa mulai saat ini, Surya Lee dan Ryan sudah tidak lagi bersama-sama dalam NSG STAR.

Surya Lee memiliki masalah yang cukup berat yang berhubungan dengan management, sehingga terkena sanksi dan harus berhenti menjadi artis dibawah naungan GoodSign Media, yang tentu saja membuatnya harus berhenti juga menjadi personil NSG STAR. Sedangkan Ryan secara sadar dan atas pilihannya sendiri telah memutuskan untuk mengundurkan diri dari NSG STAR dan dari GoodSign Media dikarenakan ada hal yang lebih penting yang harus diutamakan olehnya.


Kami sangat menyadari bahwa situasi ini menempatkan Anggara dan Gege di posisi yang sangat berat. Kebersamaan yang sudah terbentuk selama setahun lebih terpaksa dikorbankan dan dilepaskan begitu saja.

Tapi NSG STAR ada bukan karena siapa personilnya. NSG STAR ada karena ide dan pesan yang ingin disampaikannya. Bahwa kita Indonesia, dan kita bangga. Bahwa kita ada harus untuk merubah diri kita menjadi lebih baik dan mengajak yang lain untuk menjadi lebih baik. Siapapun personil-nya, bila dia memiliki semangat dan spirit bangga menjadi Indonesia, dan bersedia untuk merubah dirinya menjadi lebih baik, dan mengajak yang lain untuk menjadi lebih baik maka NSG STAR akan tetap ada. NSG STAR juga akan tetap ada karena musiknya yang akan selalu menyentuh hati semuanya. Siapapun yang membawakan musiknya harus terdengar jujur.

Dan lebih utama lagi, NSG STAR ada karena Superstar.

Kami sangat menyadari bahwa diantara Superstar ada yang hanya menjadi Superstar karena untuk satu orang personil saja. Karena itu, kami tidak keberatan bila ada yang merasa sudah tidak ingin lagi menjadi Superstar.

Bagi yang tetap bersama kami, kami sangat berterimakasih. Gege dan Anggara akan sangat membutuhkan support ini.

Saat ini kami sudah membuat rencana untuk membuka audisi untuk mencari pengganti dua personel ini. Bila Superstar tak berkeberatan, agar menyebar luaskan informasi ini kepada seluruh talent yang menurut kalian pantas menggantikan Surya Lee dan Ryan agar menghubungi contact@nsgstar.com Kami akan mengeluarkan pengumuman resmi untuk pencarian talent ini.

Sekali lagi, kami dari pihak management NSG STAR dan GoodSign Media mengucapkan permohonan maaf atas situasi yang saat ini terjadi. Dan terimakasih yang sebesar-besarnya atas semua Superstar yang tetap bersama Gege dan Anggara menemani mereka berdua di dalam NSG STAR.


Lintang Pramudya Wardani
General Manager GoodSign Media

0 komentar: